*Halo Sahabat RB*(dibaca Er - Be), ROYALboard sukses menjadi peraih TOP BRAND AWARD di tengah ketatnya persaingan. Hal tersebut dibuktikan ROYALboard meraih Top Brand Award 2023 kategori Papan Semen.
Prestasi ini diraih setelah ROYALboard memuncaki tiga parameter penilaian, yaitu merek papan silikat yang pertama disebut oleh responden saat kategori produk disebutkan (top of mind), merek yang terakhir kali digunakan oleh responden dalam satu siklus pembelian kembali (last used), dan merupakan merek yang ingin digunakan di masa mendatang (future intention). Hal ini menunjukkan bahwa konsumen semakin percaya dan semakin puas akan kualitas produk dan pelayanan yang diberikan oleh ROYALboard kepada mereka. Namun, semua itu tidak lepas juga dari komitmen dan kerja keras semua bagian, baik di dalam perusahaan maupun berbagai pihak pendukung.
Dengan perolehan Top Brand Award selama 4 tahun berturut-turut, tidak akan membuat kami berpuas diri, melainkan membuat kami semakin berkomitmen ke depannya, agar dapat terus memberikan yang terbaik mulai dari sisi kualitas produk hingga kualitas pelayanan baik, kepada para mitra usaha maupun para pelanggan setia ROYALboard, sehingga rasa kepercayaan yang telah diberikan kepada kami dapat kami jaga dengan baik pula di tahun-tahun berikutnya. Terima kasih atas semua kerjasama dan dukungannya selama ini, sehingga ROYALboard mendapatkan TOP BRAND AWARD 2023.